Kumpulan tanya jawab agama, kisah nyata, kesehatan, sains, tekno, berkebun, tips praktis, dan serba-serbi info lainnya.
Jumat, 14 September 2012
RevieWeb: Kumpulan Nama Islami untuk Buah Hati
Akhi wa ukhti, ini ada web bagus loh, berisi kumpulan nama-nama islami untuk putra putri kita. Cocok banget bagi antum yang lagi menanti kehadiran buah hati. Ada banyak nama indah bisa antum pilih di web ini. Nama webnya, NamaIslami.com.
Antum semua tahu kan, kalau di agama kita ini sebuah nama begitu berarti. Nggak kayak kata orang kafir: apalah arti sebuah nama? Nama bagi seorang muslim adalah doa sekaligus harapan orang tua kepada sang buah hati. Makanya jangan salah pilih nama untuk anak-anak kita yaa. Jangan sampai sang anak malah minder punya nama jelek gara-gara kitanya yang kasih nama asal-asalan.
Nah di sini, antum bisa mencari nama berdasar abjad, dari A sampai Z. Cuma ya kalau mau cari nama berawalan huruf 'C' kayaknya nggak ada sih.. Mau cari nama berdasar arti Indonesia-nya juga bisa kok. Misal, mau cari nama yang artinya mawar, antum tinggal tulis aja 'mawar' di kotak search trus di search deh..
Kalau mau yang praktis tinggal pakai juga ada kok, karena web ini juga menyediakan nama-nama yang sudah dikompilasi yang bisa antum pilih. Asiknya, koleksi nama-nama di web ini bagus-bagus dan nggak pasaran loh..
Eh, jangan kaget kalau lihat webnya pakai bahasa Inggris yaa.. Tenang aja, kalau antum udah ngeklik abjad atau nama yang ada, entar pasti kebaca arti namanya dalam bahasa Indonesia kok. Oiya, yang mau download e-book nama-nama islami di web ini juga bisa kok, formatnya pdf.
Naa, nggak perlu nunggu-nunggu lama lagi deh langsung aja berkunjung ke NamaIslami.com.
Saran: Untuk antum yang pakai operamini di hape sebaiknya disetting tampilan desktop aja, karena kalau pakai tampilan ponsel, web ini jadi kurang maksimal dinikmati.
Baca juga:
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar