Kumpulan tanya jawab agama, kisah nyata, kesehatan, sains, tekno, berkebun, tips praktis, dan serba-serbi info lainnya.
Senin, 01 Oktober 2012
Tips Memilih Kos-Kosan Agar Nilai Kuliah Kamu Oke
Jika kamu mahasiswa baru yang datang dari luar kota, pastinya butuh banget tempat kos. Banyak rumah kos ditawarkan dengan beragam harga. Tapi menemukan kos yang nyaman itu nggak mudah. Berikut ini beberapa hal penting yang harus diperhatikan jika hendak memilih tempat kos.
1. Dekat dengan kampus.
Hal itu bakal mempermudah kamu menyesuaikan diri dengan lingkungan kampus barumu. Jarak yang dekat juga akan menghemat energi, biaya dan waktu.
2. Tidak kumuh.
Kos yang kumuh dan kotor bakal mempengaruhi mood dan semangat kamu. Lebih dari itu, tempat yang jorok juga bisa jadi sarang penyakit. Pastikan kamar mandi dan WC selalu dalam keadaan bersih dan aman. Selain itu, pastikan juga kamarmu selalu mendapat sinar matahari yang cukup. Jangan sampai maksud hati pengin menyesuaikan diri dengan aktivitas perkuliahan yang baru, malah jatuh sakit.
3. Tidak bising.
Maksudnya, carilah tempat kos yang tidak terlalu dekat dengan bandara, terminal, stasiun, pasar, pabrik, rumah makan dan lain-lain. Tempat-tempat seperti itu selalu riuh dengan suara-suara yang tentu saja bakal mengusik kenyamanan dan ketenanaganmu.
4. Aman dari penjahat.
Hal yang satu ini memang sulit dipastikan. Tapi setidaknya kamu bisa memilih tempat yang punya sistem keamanan yang terjamin. Adanya satpam kompleks atau jadwal ronda paling tidak membuat hunianmu terlindungi dari aksi kejahatan. Meski begitu, kamu kudu tetap waspada. Pastikan barang-barang berhargamu selalu berada di tempat yang aman.
5. Dekat dengan tempat makan.
Tempat kos yang dekat dengan warung makan bakal mempermudah kamu memenuhi kebutuhan makan apalagi jika kamu dalam kondisi sibuk, tergesa-gesa, atau saat tengah malam.
Nah, jika tempat kos memenuhi beberapa poin penting tadi, maka kamu bisa menjadikannya hunian barumu. Sekali lagi, pastikan tempat kos adalah tempat yang nyaman karena itu sangat berpengaruh pada aktivitas perkuliahanmu. Berawal dari kamar yang oke, nilai kuliah pun ikut oke.
Oleh: Siti Khatijah
Sumber: SuaraMerdeka.com
Baca juga:
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Ane tambah, bang:
BalasHapusDekat sekali dengan tempat yang menyediakan wifi gratis :D