mau ngiklan disini? klik gambar ini..

Minggu, 28 September 2014

Jangan Mau Dibodohin! Ini Fakta-Fakta Random di Sekitar Kamu


Gak mau kan dibodohin terus-terusan sama orang sekitar? Makanya kamu harus punya senjata buat ngelawan mereka. Nah, di bawah ini ada fakta-fakta menarik yang tak kamu sadari ternyata ada di sekitar kamu. Apa aja sich?!

1. Kebohongan yang paling umum dilakukan orang adalah dengan mengatakan 'saya baik- baik saja'. [MindClockWork]

2. Jika lawan bicara Anda berkeringat saat berbicara padahal kondisi lingkungan dingin, berarti ada satu hal yang di tutupinya.

3. Ketika orang mengatakan 'aku tidak tau', bisa saja itu adalah reaksi spontan karena otaknya sedang malas untuk berpikir.

4. Rayap membangun sarang dengan kombinasi hasil kunyahan kayu dan kotoran mereka sendiri.

5. Semut dapat mengangkat benda hingga lima puluh kali berat badannya yang dilakukannya tidak dengan kaki, melainkan mulut.

6. Udang hanya bisa berenang mundur bahkan melompat mundur.

7. Bebek tidak bisa berjalan tanpa mengangguk kepalanya.

8. Ayam tidak bisa berjalan di atas es.

9. Ktia tatep bsia mbemcaa stuau tlusian ynag daiack aasl hruuf pretmaa dan trekaihr tteap smaa.

10. Kuda laut satu-satunya ikan yang memiliki leher.

11. Kecuali jenis-jenis tertentu, burung pada umumnya tidak berkicau bila mereka berada di tanah.

12. Perbedaan antara cumi-cumi dan gurita adalah cumi memiliki 10 lengan sedangkan gurita memiliki 8 lengan.

13. Tanpa baju ruang angkasa, darah seorang astronot dapat mendidih. [NatGeo]

14. Ketika berada di luar angkasa, astronot tidak dapat menangis karena tidak ada gravitasi yang memungkinkan airmata keluar dan jatuh.

15. Kuku tangan tumbuh 0,1 mm per hari, sementara kuku kaki 1 mm per bulan.

16. Ketimun bisa dijadikan semir sepatu instan, gosokan ketimun lalu keringkan.

17. Bulu tangkis adalah olahraga raket paling cepat di dunia. Kok bulu tangkis dapat melaju dengan kecepatan hampir 480 km per jam.

18. Ludah adalah pertolongan pertama pada luka. Menurut penelitian, suatu zat dalam air ludah manusia dapat mempercepat penyembuhan luka.

19. Ketika bulan tepat di atas kita, berat badan kita berkurang ketika ditimbang.

20. Tips, cara terbaik dan mudah untuk membuat orang mengingat Anda adalah pinjamlah uang mereka.

21. Kucing menggunakan ekor mereka sebagai penyeimbang saat berjalan di tempat-tempat 'berbahaya' seperti atap rumah atau pinggir jurang.

22. Setiap nama benua diawali dan diakhiri dengan huruf yang sama.

23. Seseorang tidak akan mati dengan menahan nafasnya.

24. Tidak akan pernah seseorang bisa menjilat siku tangannya.

25. Seekor Babi tidak akan pernah mendongak melihat langit.

26. Nama yang paling populer di dunia adalah Muhammad.

27. Makanan apa yang tidak akan pernah basi??? Jawab: madu.

28. Seekor Buaya tidak akan bisa menjulurkan lidahnya keluar, walaupun saban hari membuka mulutnya.

29. Gajah adalah satu-satunya binatang darat yang tidak bisa melompat.

30. Dan terakhir, setiap orang yang baca tulisan ini pasti pernah atau akan mencoba menjilat siku tangan mereka ha..ha..ha..!!

Saatnya tes IQ!

Perhatikan dan konsentrasi... Pertanyaan dimulai!

SOAL 1: Anda ikut berlomba. Anda menyalip orang di posisi nomor dua. Sekarang posisi anda nomor berapa?
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,

JAWABAN:
Jika anda menjawab Nomor Satu, anda SALAH BESAR! Jika anda menyalip orang nomor dua, sekarang andalah yang ada di posisi nomor dua!

SOAL 2: Jika anda menyalip orang di posisi terakhir, sekarang anda di posisi...?
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,

JAWABAN:
Jika anda menjawab anda orang kedua dari terakhir, anda SALAH LAGI... Coba, bagaimana caranya menyalip orang TERAKHIR?

SOAL 3: Hitung-hitungan yang pelik!
Catatan: kerjakan di pikiran anda saja. JANGAN gunakan kertas atau pensil atau kalkulator. Cobalah.
Ambil 1000 dan tambahkan 40 padanya. Sekarang tambahkan 1000 lagi. Sekarang tambahkan 30! Tambahkan 1000 lagi. Sekarang tambahkan 20. Sekarang tambahkan 1000. Sekarang tambahkan 10. Berapa totalnya?
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,

JAWABAN:
Apakah hasilnya 5000? Jawaban yang benar adalah 4100. Kalau tidak percaya, cek dengan kalkulator!

SOAL 4: Perhatikan susunan huruf- huruf berikut.

MADLEALMAP JANHUURMAUFT

Akan jadi kata apakah huruf-huruf di atas, jika delapan huruf dihilangkan?
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,
,

JAWABAN:
MA (d) L (e) A (l) M (ap) J (anhu) U (r) MA (uf) T

Jika "delapan huruf" dibuang maka akan jadi kata MALAM JUMAT.

Hayoo kamu salah berapa? Btw, itu gambar di atas gambar tiang apa perahu yaa?? Emang kamu gak perhatikan? Coba diliat lagi sana...


Follow twitter @fadhlihsan untuk mendapatkan update artikel blog ini.



Baca juga:

3 komentar:

  1. Saya bener cuma 2&4 aja.itu ko nomer 3 segitu sihhh? Kompromi sama pabrik kalkulator yak-..-

    BalasHapus
  2. Bagus sekali tulisannya semoga manfaat juga tuk lainnya.Thanks so much

    BalasHapus